Selasa, 10 Desember 2013

SPKA turut berbelasungkawa


Tragedi Kereta Bintaro, Masinis Coba Mengerem
Tabrakan antara kereta dan truk pengangkut BBM di perlintasan kereta Ulujami-Bintaro, Jakarta Selatan, Senin, 9 Desember 2013, tak bisa terelakkan. Sopir truk memaksa lewat perlintasan kereta meski sirene berbunyi. Adapun masinis, menurut seorang warga yang menjadi saksi mata, sempat berusaha mengerem.

"Masinis berusaha dua kali mengerem, tapi tidak terburu," kata Ali Imron, salah satu penumpang kereta, kepada Tempo di lokasi kejadian.

Ali berada di gerbong kedua. Saat itu, ia melihat lalu lintas kendaraan cukup padat. Ali melihat ada dua mobil yang berusaha untuk mundur dari pintu palang karena kereta sudah dekat. Namun, terdapat truk yang nekat menerobos palang kereta, walaupun jarak antara truk dan kereta sudah dekat.

Masinis berusaha mengerem. Setidaknya ia mendengar bunyi cit-cit dan merasakan dua kali hentakan kereta. Namun, ternyata kereta tak bisa dikendalikan. Truk bensin pun meledak akibat menabrak kereta.

Berdasarkan data terakhir, sebanyak 7 orang tewas dalam kecelakaan ini. Sementara 30 korban luka-luka sudah dievakuasi ke tiga rumah sakit, antara lain Rumah Sakit Suyoto, Rumah Sakit Fatmawati, dan Rumah Sakit Pusat Pertamina.

Menurut Kapolres Jakarta Selatan Kombes Polisi Wahyu Hadiningrat, ada 22 mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan untuk memadamkan api. Api baru bisa dipadamkan 2 jam setelah kecelakaan. TEMPO.CO, Jakarta -
Segenap keluarga besar SPKA mengucapakan turut berbelasungkawa yang mendalam atas musibah ini, mudah-mudahan amal ibadah diterima disisi Tuhan YME dan keluarga yang ditinggalkan mendapatkan ketabahan. amiin

Kamis, 05 Desember 2013

MUNASLUB SPKA

Musyawarah Nasional Luar Biasa atau disingkat MUNASLUB Serikat Pekerja Kereta Api telah selesai dilaksanakan di DPD 1 Jakarta pada hari Rabu, 4 Desember 2013. Agenda utama munaslub adalah perubahan pasal-pasal pada anggaran dasar dan anggaran rumah tangga dan pemilihan ketua Majelis Pertimbangan Organisasi (MPO). 

Gambar 1. Pelantikan dan Sumpah Jabatan Ketua Umum SPKA (Syafriadi)
Pada saat pelaksanaan munaslub terjadi perbedaan pendapat dan terjadi mosi tidak percaya kepada ketua umum SPKA (Sri Nugroho-Red) yang berujung pada pemberhentian Sri Nugroho sebagai ketua umum spka. Agenda munaslub dilanjutkan dengan pemilihan ketua umum baru. Pemilihan ketua umum berlangsung alot dan tidak tercapai musyarah mufakat maka dilanjutkan dengan voting. Ketua umum terpilih munaslub bernama Syafriadi (Manager Asset Daop 3 Cirebon), dilanjutkan dengan pemilihan MPO yang baru bernama Saridal (Deputy Vice President Divre Medan) dan sebagai anggota MPO adalah Wahid; Sugriyatno, Hamidi, Purwoko, Fanthur, Amirudin. Harapan dari semua anggota dengan terpilihnya Ketua Umum SPKA yang baru semoga bisa membawa SPKA ke arah yang lebih baik dan tetap membawa aspirasi dari anggota spka (pegawai kereta api) demi kesejahteraan pegawai.
Gambar 2. Sertijab Ketua Umum Lama dengan Ketua Umum Munaslub

Kamis, 10 Oktober 2013

Seminar Ketenagakerjaan

 Materi seminar ketenagakerjaan bisa didownload dibawah ini:
1. Materi Seminar1
2. Materi Seminar 2

Selasa, 16 Juli 2013

Pelatihan Dasar-Dasar Serikat Pekerja

Peserta Pelatihan Dasar-Dasar Serikat Pekerja 
Pelatihan Dasar-Dasar Serikat Pekerja  untuk anggota SPKA di DPD 5 Purwokerto diselenggarakan di  Balai Pertemuan Kantor Daop 5 Purwokerto pada hari Sabtu 6 Juli 2013 diikuti oleh 25 peserta dari 8 DPC wilayah Daop 5 Purwokerto, kegiatan ini dibuka langsung oleh Vice President Daop 5 Purwokerto Bapak Mukti Jauhari.  Pelatihan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk memberikan edukasi kepada baik anggota baru maupun anggota SPKA yang belum pernah ikut serta. Susunan kegiatan adalah sebagai berikut : 
a.        Acara Pembukaan
Ø Pembukaan
Ø Menyanyikan lagu Indonesia Raya,Mars Kereta Api, Hymne SPKA, Mars SPKA
Ø Laporan Ketua Panitia ( M.Abdullah Maulana )
Ø Sambutan Ketua DPD SPKA Daop 5 Purwokerto ( Happy Aries Gunawan )
Ø Sambutan VP Daop 5 Purwokerto sekaligus membuka secara resmi Pelatihan Dasar-Dasar Serikat Pekerja ( Mukti Jauhari )

b.        Materi Pengetahuan Tentang Serikat Pekerja Kereta Api
Trainer : Purwono (Ketua DPC Kroya)
Materi :
Ø Sejarah Organisasi Pekerja
Ø Kapan SPKA berdiri
Ø Tupoksi SPKA
Ø Hasil yang telah diperjuangkan
Ø Hak dan Kewajiban Anggota SPKA
Ø Struktur SPKA
Ø Alat Kelengkapan SPKA

c.         Materi Pengetahuan Tentang HIV / AIDS
Trainer : dr. Diah Shinta K (Dokter UK Area 5 Purwokerto)
Materi :
Ø Pengertian HIV / AIDS
Ø Syarat dan cara penularan HIV
Ø Pencegahan agar tidak tertular HIV/AIDS
Ø Bagaimana mengetahui orang yang terinfeksi HIV
Ø VCT (Voluntary Counseling & Testing)

d.        Materi Komunikasi Efektif
Trainer : Happy Aries Gunawan (Ketua DPD SPKA Daop 5 Purwokerto)
Materi :
Ø Pengertian Komunikasi Efektif
Ø Proses Komunikasi
Ø Ketrampilan Dasar Komunikasi
Ø Teknik Mengatasi Hambatan Komunikasi
Ø Kepemimpinan dan Komunikasi

e.        Materi Jaminan Sosial Nasional
Trainer : Nur Samsi (Ass Manager UK Area 5 Purwokerto)
Materi :
Ø Dasar Hukum Jaminan Sosial Nasional
Ø Bentuk Program Jaminan Sosial Nasional
Ø Pengertian Jaminan Sosial Nasional
Ø PKS Asuransi  di PT. KERETA API INDONESIA (PERSERO)
Ø JPK dan JKK di PT. KERETA API INDONESIA (PERSERO)

f.        Evaluasi dan Penutup
Ø  Ø  Evaluasi dengan mengisi form evaluasi pelatihan
Ø  Lomba Yel terbaik antar peserta
Ø  Kuis meliputi materi yang disampaikan trainer
    Ø Penyerahan piala untuk peserta terbaik dalam pelatihan
Download Photo Diklat